ACEH TAMIANG-TURANGNEWS COM - Empat Rumah Ludes Dilalap Si jago Merah DiKampung Kotalintang.
Kembali lagi terjadi kebakaran di kabupaten Aceh Tamiang, kali ini kebakaran kembali terjadi lagi di dusun Ar-rahim kampung Kotalintang yang menghanguskan empat rumah, Senin (03/04/2023) malam
Adapun rumah yang hangus terbakar merupakan rumah yang terbuat dari kayu tersebut milik Fitriani, Arifin dan Kurniawan dan ada lima rumah lagi yang terkena imbasnya.
Berdasarkan informasi yang dihimpun oleh awak media TurangNews.COM. dilapangan dan mengkonfirmasi tetangga diseputaran lokasi kebakaran menceritakan ketika mereka sedang duduk didepan rumahnya kemudian melihat api yang keluar dari rumah sdr Arifin dan sontak mereka langsung berteriak membangunkan warga dan berteriak mencari bantuan yang pada saat itu api blm begitu besar.
Sekira jam 23.13 WIB api langsung membesar dan melahap 4 unit rumah yang berada di dusun Ar-rahim , pada waktu bersamaan masyarakat sekitar berdatangan untuk membantu memadamkan api sambil menghubungi petugas pemadam kebakaran Aceh Tamiang sehingga api cepat dipadamkan.
Babinkamtibmas Kampung Kotalintang Bripka Deni Agustian.B, saat di konfirmasi oleh awak media TurangNews. membenarkan telah terjadi kebakaran di dusun Ar-rahim kampung Kotalintang, saat ini api telah padam, ada empat unit pemadam kebakaran yang diterjunkan ke Lokasi kebakaran, sampai saat ini kerugian materiil diperkirakan Rp.300 juta yang terdiri dari 3 unit rumah,kulkas, tv, sepeda serta surat-surat penting lainnya, untuk korban jiwa nihil, terang bhabinkamtibmas (REN)