JAKARTA-TURANGNEWS.COM - Partai Nasdem dan PKB mendeklarasikan pasangan bakal calon Presiden dan bakal calon Wakil Presiden Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar.
Keputusan menggandeng PKB diambil oleh Partai Nasdem setelah tidak ada kata sepakat dengan Partai Demokrat dan PKS soal Cawapres. Sehingga atas keputusan Nasdem, Demokrat pun keluar dari koalisi Anies usai di deklarasikan nya Anies - Cak Imin.
Kepada sejumlah awak media, Ketua Umum PB PMII, Muhammad Abdullah Syukri, menyatakan kepemimpinan Cak Imin sudah teruji sejak masih menjadi aktivis dan menjabat ketua umum Pengurus Besar PMII periode 1994-1997.
"Untuk itu kami sebagai junior sangat bangga terhadap role model seperti Beliau. Bukan tanpa alasan, ratusan ribu kader menyaksikan ini di seluruh provinsi mengucapkan dukungan dan doa restu," tutur Syukri.
Pria yang juga disapa Gus Abe itu juga menegaskan, pihaknya akan mendukung penuh setiap langkah Cak Imin mulai dari penjajakan sebagai calon Wakil Presiden (Cawapres) hingga menjadi wakil presiden 2024-2029.
Menurut Gus Abe, "Ini doa dan restu. Beliau sebagai senior kita, mantan ketua umum yang sekarang ketua pembina kita. Wah ya sangat besar dukungan dan luar biasa. Kami ini kader, anggota yang sama dengan Beliau tumbuh besar di organisasi ini," ujarnya.
Pengurus Besar Persatuan Mahasiswa Islam Indonesia (PB PMII) mendukung Muhaimin Iskandar alias Cak Imin sebagai bakal calon Wakil Presiden pendamping Anies Baswedan di Pilpres 2024. Dukungan diberikan langsung Ketua Umum PB PMII periode 2021-2024, Muhammad Abdullah Syukri.
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar mendapatkan restu dan doa dari Pengurus Besar Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PB PMII) untuk maju sebagai bakal calon wakil presiden (cawapres) pendamping Anies Baswedan dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Adapun restu tersebut merupakan dukungan untuk Cak Imin yang juga pernah menjadi Ketua Umum PB PMII periode 1994-1997.
Dukungan itu diberikan langsung oleh Ketua Umum PB PMII periode 2021-2024 Muhammad Abdullah Syukri.
Sementara Cak Imin saat dikonfirmasi oleh sejumlah wartawan tentang dukungan dari PB PMII terhadap dirinya, Cak Imin menjawab, "jujur saya sangat terharu, bersyukur dan bangga, hari ini diberangkatkan dan mendapatkan restu serta doa dari sahabat-sahabat PMII, terutama khususnya Pengurus Besar Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia," ucapnya di Sekretariat PB PMII, Jakarta, Rabu (06/09/2023).
Cak Imin mengaku sangat bersyukur mendapatkan dukungan dari PBB PMII. Menurutnya, PMII adalah tempat dia belajar dan mendapatkan nilai perjuangan.
"PMII adalah tempat saya belajar, tempat saya menghirup nilai juang, tempat saya mendapatkan nilai idealisme, tempat saya menyemai dan mengembangkan ideologi di batin saya," katanya.
"Saya tentu sangat bersyukur kalau saya berjuang, diberangkatkan oleh PMII supaya saya istikamah terhadap cita-cita dan ideologi perjuangan PMII," tambah dia.
Cak Imin mengungkapkan dukungan PB PMII membuat dirinya semakin percaya diri. Sebab, dia merasa tidak berjuang sendiri untuk maju dalam pesta demokrasi setiap lima tahunan itu.
"Saya tidak sendiri, saya bersama PMII. Insya Allah akan menjadikan Indonesia lebih baik dan lebih maju di masa yang akan datang," ucap Cak Imin.
Status Cak Imin saat ini merupakan Ketua Majelis Pembina Nasional PB PMII. Bersama Anies Baswedan, Cak Imin resmi dideklarasikan sebagai calon Wakil Presiden 2024 mendampingi Capres Anies Baswedan, yang dideklarasikan pada hari Sabtu tanggal 02 September 2023 di Jawa Timur, (Joel).