Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan


 

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Tambah Dukungan dari Partai Garuda Untuk Prabowo Sebagai Capres 2024.

Sabtu, 02 September 2023 | 12.16.00 WIB | 0 Views Last Updated 2023-09-02T19:16:23Z

JAKARTA-TURANGNEWS.COM - Partai Garda Republik Indonesia atau Garuda secara resmi mendukung Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai calon presiden 2024.

Pengurus DPP Partai Garuda  bertemu dengan Pengurus DPP Partai Gerindra untuk membahas mengenai dukungan tersebut  hari ini Garuda akan menyampaikan langsung dukungan pada Prabowo. 

Partai Garuda memberikan dukungan penuh tanpa syarat kepada Bapak Prabowo Subianto," kata Ketua Umum Partai Garuda Ahmad Ridha Sabana di DPP Partai Garuda, Jakarta Pusat, Jumat (01/09/2023)

Ridha pun mengungkapkan alasan Partai Garuda memberikan dukungan tanpa syarat kepada Prabowo salah satunya karena memiliki kesamaan DNA.

"Kita mempunyai DNA yang sama yaitu merah putih dan Garuda. Selanjutnya kita melihat Pak Prabowo adalah tokoh nasional yang paling pantas saat ini," ucapnya.

Selain itu, kata dia, Prabowo juga mendukung pemerintahan Presiden Joko Widodo. Ia meyakini Indonesia akan lebih maju di bawah kepemimpinan Prabowo.

"Beliau juga tentunya mendukung pemerintahan yang berjalan sekarang. Itu jadi salah satu pertimbangan kita juga," kata Ridha.

Tak hanya itu, ia pun menyerahkan sepenuhnya calon wakil presiden (cawapres) yang akan menjadi pendamping Prabowo dalam Pilpres mendatang. Ia mengaku akan menerima sosok cawapres pilihan Prabowo.

Saat ini, Menteri Pertahanan itu telah mendapat sokongan dukungan dari Partai Gerindra, Golkar, PAN, dan PBB yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju. Adapun Partai Kebangkitan Bangsa yang saat ini  tergabung di koalisi tengah sudah rencana hengkang. (Joel).

×
Berita Terbaru Update