Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan


 

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Jaga Situasi Kamtibmas, Polres Bangka Lakukan Kegiatan Rutin KRYD.

Sabtu, 30 Maret 2024 | 01.05.00 WIB | 0 Views Last Updated 2024-03-30T08:05:38Z


SUNGAI LIAT-TURANGNEWS.COM - 
Dalam menciptakan Situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) yang aman dan kondusif di bulan suci Ramadhan, Polres Bangka melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) di Seputaran Wilayah Sungailiat Kabupaten Bangka. Jumat (29/3/2024) malam.


Kegiatan ini dipimpin oleh Kasat ResNarkoba Polres Bangka Iptu Minarno, SH., beserta Personel Gabungan dari Satuan Fungsi (Satfung) Polres Bangka.


Pelaksanaan nya di lakukan dengan sasaran Premanisme, Tindak Pidana, tempat berkumpulnya pemuda yang dijadikan tempat minum-minuman keras (Miras) dan Pelanggaran Lalulintas Balap Liar / Knalpot Racing (Brong) di wilayah Sungailiat Kabupaten Bangka.


Dikesempatan lain Kapolres Bangka AKBP Toni Sarjaka melalui Kasi Humas Akp Zulkarnain mengatakan ini merupakan kegiatan yang rutin dilakukan oleh Polres Bangka untuk menjaga dan mengantisipasi dari gangguan Kamtibmas, Sabtu (30/3/2024).


"Pelaksanaan nya kita lakukan dengan Patroli dan Monitoring di seputaran Kawasan padat aktivitas masyarakat yang dianggap rawan terjadi Tindak Pidana dan Antisipasi adanya aksi balap liar serta penggunaan knalpot brong", ujar AKBP Toni Sarjaka melalui Akp Zulkarnain.


Selain itu dalam kegiatan tersebut juga dilakukan himbauan kamtibmas kepada masyarakat yang ditemukan untuk senantiasa menjaga situasi kamtibmas tetap aman, nyaman dan kondusif.


Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) yang dilakukan Polres Bangka juga dilakukan di semua Polsek Jajaran Polres Bangka. (ROMI).

×
Berita Terbaru Update