Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan


 

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Dampak Kondisi Jalan Yang Semakin Hancur Harga TBS Kelapa Sawit di Desa Lumut Nauli Terjun Bebas Hingga 1900/Kg

Rabu, 17 April 2024 | 00.55.00 WIB | 0 Views Last Updated 2024-04-17T07:55:27Z

TAPANULI TENGAH-TURANGNEWS.COM - Akibat jalan lintas yang semakin hari kondisi semakin memprihatinkan, akibatnya harga panenpun ikut berdampak merosot, dan dengan kondisi jalan yang semakin sulit tersebut wargapun mengeluhkan kepada kru media, Selasa (16/04/2024).


Salah satu warga yang berinisial "BL" (35) kepada wartawan mengatakan, "inilah akibat jalan lintas di Desa kami yang semakin hari semakin bertambah parah bang, harga Tandan Buah Segar (TBS) pun semakin turun drastis," sebutnya.


"Sepertinya yang abang lihatlah bang, kondisi Jalan Simarlelan Kecamatan Lumut kelurahan Lumut ini pak, parah betul kan bang, dampaknya sangat negatif buat kami para petani kelapa sawit ini bang, harga TBS sudah terjun bebas bang, hingga saat ini harga sudah berada di harga Rp. 1900/Kg," ungkapnya.


Mengakhiri keterangnya "BL" berharap pemerintah segera dapat merespon keluhan warga, mengingat penderitaan yang dialami sudah puluhan tahun dirasakan. 


(Bajala Laoli).

×
Berita Terbaru Update