Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan


 

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Impian Anak Desa Yang Mendambakan Terwujudnya "PERUBAHAN TAPTENG."

Jumat, 05 Juli 2024 | 04.08.00 WIB | 0 Views Last Updated 2024-07-05T11:08:12Z

       Photo : Ilustrasi.


TAPANULI TENGAH-TURANGNEWS.COM
-Masyarakat Kabupaten Tapanuli Tengah sudah terlalu lama mendambakan gerakan Kabupaten Tapanuli Tengah menuju Perubahan, khususnya warga yang berada di Pedesaan.


Namun, Slogan yang dielu-elu kan Pimpinan dan Para Pejabat tentang "Tapteng Menuju Perubahan" ternyata hanya sebuah isapan jempol belaka, para petinggi Pejabat dilingkungan Pemkab juga para Aparat Penegak Hukum (APH) di duga tidak pernah berusaha dan merealisasikan kerja nyata untuk menuju Perubahan menuju Kabupaten Tapanuli Tengah yang lebih baik.


Diduga pihak Aparat Penegak Hukum (APH) tidak merespon adanya keluhan dan suara lantang dari masyarakat yang sudah lama mendambakan gerakan perubahan, kendati  masyarakat sudah turun dan berperan langsung dari wadah pemerintahan Desa/kecamatan, menyuarakan dugaan adanya penyelewengan Anggaran Dana Desa.


"Ketika Masyarakat Tapteng sudah dengan lantang menyuarakan hak yang seharusnya menjadi milik Warga, Apakah Pemerintah Tapteng dan APH meresponnya ???


Kendati gerakan Masyarakat Tapteng yang mendambakan Perubahan untuk pembangunan yang lebih baik, dan Masyarakat sudah melakukan melalui Sistematis dan Prosedural, kenyataannya apakah perubahan itu saat ini terjadi ???


Sederhananya, ketika Masyarakat sudah berani menyuarakan adanya kecurangan dengan Bukti dan Fakta yang mereka Miliki, namun sangat disayangkan, Petinggi dan APH terkesan tutup mata dan kemungkinan suara dan protes Masyarakat Tapteng dianggap DONGENG SEBELUM TIDUR.


Sebentar lagi memasuki bulan Pilkada, di Kabupaten Tapanuli Tengah sudah mulai bermunculan Calon-calon yang berniat untuk maju sebagai Calon Bupati, dan masyarakat melihat dan memandang serta menilai, dari kandidat Calon Bupati di Tapteng yang sudah mulai berbicara hal perubahan, rata-rata hanya sekedar ngomong dan selalu berbicara untuk kepentingan masyarakat dan perubahan, namun masyarakat menilai ucapan para Calon -calon itu hanya untuk marketing dan daya jual saja.


Masyarakat Tapteng sekarang sudah tidak bodoh lagi, masyarakat tidak butuh bualan dan obat penenang, yang dibutuhkan masyarakat Tapanuli Tengah adalah seseorang yang dapat merealisasikan antara Ide dan kebijakan untuk di realisasikan menuju Kabupaten Tapanuli Tengah yang benar-benar berubah kearah yang lebih baik.


Indonesia merdeka sudah 78 tahun lamanya, dan selama 78 tahun itu juga Kabupaten Tapanuli Tengah sama dengan Kabupaten -Kabupaten yang ada di Indonesia, sama-sama memiliki Pemimpin di Pemerintahan dan Aparat Penegak Hukum.


Lantas kenapa secara pembangunan dan infrastruktur jalan serta peningkatan ekonomi juga kemakmuran Masyarakat Tapanuli Tengah tertinggal jauh dengan Kabupaten -Kabupaten tetangga, begitu juga halnya dengan taraf hidup dan kesejahteraan Masyarakatnya.


Lantas, siapa yang patut di salahkan di Kabupaten Tapanuli Tengah ? Pemimpinnya atau Masyarakatnya  ?


Goresan Anak Desa di Kabupaten Tapteng, Yang Mendambakan Perubahan, Bagian I.

(G. Situmeang).




×
Berita Terbaru Update