Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan


 

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

The Best !!! PTPN IV Regional 1 Kebun Ambalutu Berhasil Gagalkan Pencurian TBS.

Selasa, 16 Juli 2024 | 20.48.00 WIB | 0 Views Last Updated 2024-07-17T03:48:36Z

Keterangan Photo : Tandan Buah Segar (TBS) Kelapa Sawit Yang Berhasil Diamankan dari Usaha Pencurian di Kebun Ambalutu, Selasa (16/07/2024).


ASAHAN-TURANGNEWS.COM
-Belakangan ini marak terjadinya pencurian asset Perusahaan BUMN, salah satu Asset yang sering di jarah oleh orang yang tidak bertanggung-jawab adalah Tandan Buah Segar (TBS) Kelapa Sawit.


Manajemen PTPN IV Regional 1 Kebun Ambalutu dibawah kepemimpinan Luli Achmad Gozali selaku Manajer, terus berkoordinasi dengan semua lini yang terlibat dalam pencapaian dan penggalian Produksi, khususnya kepada tenaga pengamanan (Satpam).


"Kita berusaha untuk mengantisipasi setiap usaha dan percobaan adanya niat pihak-pihak yang akan merugikan perusahaan bang, saya selalu berkoordinasi ke Papam terkait perkembangan keamanan areal, begitu juga dengan para Asisten Afdeling, dan bukan hanya terima laporan, namun saya langsung kroscek terhadap laporan Papam dan Asisten Afdeling," sebut Achmad Gozali.



Lanjut Achmad Gozali, "terkait hal yang abang tanyakan, hal Tandan Buah Segar (TBS) Kelapa Sawit yang ada di depan Kantor Kebun, jawaban saya adalah "itu adalah TBS yang berhasil kita amankan dari oknum yang berusaha menjual untuk kepentingannya sendiri," ungkapnya, Selasa (16/07/2024).


"Sayangnya, kita belum berhasil menangkap oknum pencurinya, namun barang-bukti TBS kelapa sawit dan mobil berhasil kita amankan, dan saat ini permasalahannya sudah kita laporkan ke Polsek Prapat Janji, bang," sebut Manajer yang dikenal murah senyum itu.


Disinggung tentang kemungkinan ada terlibat orang dalam, dengan senyum Pak Manajer menjawab, "kita sudah serahkan masalah ini ke Polisi bang, jadi untuk lebih jelasnya silahkan abang konfirmasi ke Polsek Prapat Janji," kata Pak Manajer lebih lanjut.


Terpisah, wartawan mencoba melakukan konfirmasi ke Polsek Prapat Janji, melalui via WhatsApp, wartawan mendapatkan jawaban dari Kanit Reskrim Polsek dengan kalimat, "laporan sedang kami proses yah," tulisnya melalui WhatsApp, Selasa (16/07/2024) malam.


Dan saat wartawan bertanya, apakah pelaku sudah ada di tahan, dengan singkat sang Kanit Reskrim Polsek menjawab, "belum."

(SA).




×
Berita Terbaru Update