Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan


 

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Aksi Tawuran di Jembatan Layang Jembatan Fly Over Brayan Medan Membuat Warga Panik.

Jumat, 13 September 2024 | 18.21.00 WIB | 0 Views Last Updated 2024-09-14T01:21:06Z

Keterangan Photo : Aksi Tawuran di Flay Over Jembatan Layang Brayan Medan, Jum'at (13/09/2024) sekira pukul : 15.30 WIB.


MEDAN-TURANGNEWS.COM-Aksi Tawuran yang terjadi di Jembatan Fly Over Brayan Medan, seketika membuat warga yang melintas dan warga setempat menjadi panik, Jum'at (13/09/2024) sekira pukul : 15.30 WIB.


Mengingat Aksi Tawuran yang diduga dilakukan oleh sekelompok Anggota Geng Motor terjadi di sore hari, di mana banyaknya warga sekitar yang sedang melaksanakan aktivitas di lokasi jembatan layang, dan diduga tidak adanya Aparat Kepolisian setempat yang berada dilokasi untuk mengambil tindakan, maka Wartawan yang bergabung di NARASI PRESISI NKRI Presisi yang diwakili oleh Raden Dedek Sumarnak melakukan konfirmasi ke Kanit Reskrim Polsek Medan Barat AKP Irwansyah Sitorus.


Namun sayangnya, Kanit Reskrim Polsek Medan Barat AKP Irwansyah Sitorus, saat dikonfirmasi tidak berkenan menjawab terkait informasi yang disampaikan oleh Wartawan.


Sehingga Tim Wartawan menduga jika Personil Polsek Medan Barat yang merupakan Kesatuan dari Wilayah Hukum Polrestabes Medan tidak mengetahui adanya Aksu Tawuran di Fly Over Brayan Medan, yang sudah membuat warga setempat menjadi panik dan resah.


Sementara menurut Video yang beredar digrup NARASI PRESISI NKRI, didapat informasi jika Aksi Tawuran di Daerah Brayan yang merupakan bagian dari Wilayah Hukum Medan Barat, sudah sering terjadi, namun diduga Aksi Tawuran selalu tidak terdeteksi oleh pihak kepolisian setempat.


Sementara Aksi Tawuran menurut beberapa informasi dari warga sekitar, dan bukti Video yang terekam, tampak masing-masing kubu dari Pelaku Tawuran menggunakan Senjata Tajam berupa Parang dan Klewang, dan dilakukan di Sore hari yang merupakan jam sibuk Warga melintas di Fly Over Brayan Medan.


Dan menurut informasi warga sekitar,  kelompok geng motor dari arah Marelan melintasi Fly Over Pulo Brayan, dan Warga serta Masyarakat yang merasa terusik melakukan pencegahan Aksi Tawuran yang lebih parah dengan melempari batu ke arah Kelompok Geng Motor, hingga Aksi Tawuran dari Kelompok Geng Motor akhirnya putar arah dan kembali ke Marelan.


"Anggota Geng Motor itu terlihat dari arah Marelan menuju Jembatan Flay Over ini bang, dan Warga langsung bergegas mencari batu atau benda apa saja yang bisa dilemparkan ke arah Geng Motor, supaya mereka cepat pergi dan tidak melanjutkan Aksinya di jembatan ini," sebut Warga ke Wartawan.


Selanjutnya Tim Wartawan melakukan konfirmasi ke Kapolsek Medan Barat, melalui aplikasi WhatsApp yang bernomor 0813-5474-XXXX, sang Kapolsek menjawab dengan dengan mengatakan, "terimakasih informasinya pak, Kita sudah lakukan lidik terkait video tersebar untuk lidik para pelaku geng motor," tulisnya.


Terpisah Tim Wartawan juga menyampaikan informasi kejadian Aksi Tawuran ke Bapak Kapolda Sumut Irjen Pol Wisnu Hermawan F,  SIK, MH, yang langsung di respon oleh sang Jenderal dengan kalimat, "dimana mana," tulisnya melalui WhatsApp, Jum'at (13/09/2024) sekira pukul : 21.17 WIB.


Warga berharap, keseriusan dan kepedulian dengan cepat dari Polisi dalam merespon informasi dari warga terkait kejadian yang dilaporkan, sehingga hal-hal yang lebih fatal yang berakibat memakan korban jiwa bisa terhindari. (TIM).

×
Berita Terbaru Update