Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan


 

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Bupati Aceh Tamiang Irjen Pol. (Purn) Drs. Armia Pahmi, MH, Lakukan Kunker ke Kementerian Pariwisata, Targetkan Even Melayu Serumpun.

Sabtu, 26 April 2025 | 23.19.00 WIB | 0 Views Last Updated 2025-04-27T06:19:13Z

Keterangan Photo : Bupati Aceh Tamiang, Irjen Pol. (Purn) Drs. Armia Pahmi, MH, beraudiensi dengan Asisten Deputi Even Daerah Kementerian Pariwisata, Drs. Reza Fahlevi, M.Si, di Kantor Kementerian Pariwisata, Jakarta, Jumat (25/04/2025).


ACEH TAMIANG-TURANGNEWS.COM-
Bupati Aceh Tamiang, Irjen Pol. (Purn) Drs. Armia Pahmi, MH, bersama sejumlah Kepala SKPK, beraudiensi dengan Asisten Deputi Even Daerah Kementerian Pariwisata, Drs. Reza Fahlevi, M.Si, di Kantor Kementerian Pariwisata, Jakarta, Jumat (25/04/2025).


Dalam kunjungan ini, Bupati Armia mengajukan proposal rencana penyelenggaraan even daerah bertajuk “Melayu Serumpun”, yang diharapkan menjadi ikon budaya Melayu di Aceh. Kepada Asdep Even Daerah Kementerian Pariwisata, Bupati Armia menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah dan pusat dalam mengangkat kekayaan budaya lokal, serta memperkuat identitas Aceh Tamiang sebagai bagian dari budaya Melayu yang kaya dan beragam.

“Melalui even ini, kami ingin mengangkat jati diri budaya Melayu di Aceh Tamiang, serta memperkenalkannya secara lebih luas di tingkat nasional dan internasional,” ujar Bupati Armia.


Kepala Disparpora, M. Farij yang ikut mendampingi Bupati menjelaskan pertemuan tersebut turut membahas berbagai langkah strategis, mulai dari konsep acara, dukungan kementerian, hingga potensi pengembangan sektor pariwisata berbasis budaya di Aceh Tamiang. 


“Kita harapkan dukungan Kementerian Pariwisata untuk pengembangan pariwisata berbasis budaya melayu di Bumi Muda Sedia,” tutup Bupati Armia. (REN).

×
Berita Terbaru Update